Menjaga Kesehatan Kulit dengan Perawatan yang Benar Tiap Hari

- Sabtu, 28 Januari 2023 | 16:04 WIB
Menjaga Kesehatan Kulit dengan Perawatan yang Benar Tiap Hari Berikut Ulasanya (Gorajuara/ dok: freepik @jcomp)
Menjaga Kesehatan Kulit dengan Perawatan yang Benar Tiap Hari Berikut Ulasanya (Gorajuara/ dok: freepik @jcomp)

Kobaran.com- Kulit sehat tidak datang dengan sendirinya. Untuk mendapatkannya, Anda harus menjaga kesehatan kulit dengan mengonsumsi makanan bergizi maupun menggunakan produk-produk perawatan kulit.

Kulit merupakan organ terbesar pada tubuh manusia yang terdiri dari beberapa lapisan. Setiap lapisan kulit memiliki fungsinya masing-masing. Epidermis sebagai lapisan terluar berfungsi untuk melindungi kulit dari berbagai hal yang bisa menyebabkan kerusakan kulit, seperti debu, kuman, dan paparan sinar matahari.

Menjaga Kesehatan Kulit dengan Perawatan yang Benar Tiap Hari - Alodokter

Baca Juga: Cara Membuat Kolak Biji Salak Ala Rumahan

Di bawah epidermis, ada lapisan dermis yang terdiri dari pembuluh darah, folikel rambut, dan kelenjar minyak. Lapisan terakhir adalah jaringan subkutan yang berfungsi untuk melindungi organ-organ dalam tubuh dan menjaga suhu tubuh tetap normal.


Seiring berjalannya waktu, kondisi kulit bisa mengalami penuaan atau bahkan kerusakan hingga fungsinya terganggu. Oleh karena itu, sangat penting untuk mempertahankan kesehatan dan ketahanan organ pelindung ini dengan melakukan perawatan kulit secara rutin.

Faktor Penyebab Kerusakan Kulit
Sebelum mengetahui cara menjaga kesehatan kulit, penting untuk mengetahui lebih dulu faktor-faktor yang berisiko menyebabkan kerusakan kulit, yaitu:

Baca Juga: Cara Membuat Kolak Pisang Gula Merah Ala Rumahan

Penuaan
Paparan sinar ultraviolet (UV) yang berlebihan
Kebiasaan merokok
Kurang konsumsi buah dan sayur
Konsumsi gula yang berlebihan
Paparan bahan kimia
Stres
Kebersihan kulit yang tidak terjaga
Kerusakan yang ditimbulkan bisa bermacam-macam, mulai dari iritasi, sunburn, jerawat, kerutan, noda hitam, bahkan kanker kulit. Oleh karena itu, hindari berbagai kebiasaan di atas untuk menjaga kesehatan kulit dan mencegah terjadinya kerusakan kulit.

Cara Menjaga Kesehatan Kulit
Menjaga kesehatan kulit dapat dilakukan melalui berbagai cara, yaitu.

1. Konsumsi buah dan sayur

Baca Juga: Lirik Lagu Terlalu Lama Sendiri- Kunto Aji

Sudah bukan rahasia lagi bahwa makanan sehat, seperti buah dan sayur, mengandung banyak nutrisi yang dapat menjaga kesehatan kulit. Sebagai contoh, vitamin C pada jeruk, stroberi, dan brokoli dipercaya mampu mencegah munculnya kerutan di kulit.

Sementara itu, vitamin E yang dapat ditemukan pada alpukat, anggur, dan tomat juga memiliki fungsi yang tak kalah penting, yaitu mencegah kerusakan sel kulit karena sifat antioksidannya.

Halaman:

Editor: Maria Sulastria Ririn Mawarni

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Renungan Harian Minggu 26 Maret 2023, Bacaan Injil

Jumat, 24 Maret 2023 | 19:28 WIB

4 Peristiwa Rosario Lengkap dengan Renungan!

Rabu, 22 Maret 2023 | 18:23 WIB
X